Manfaat Waktu Bagi Seorang Muslim
May 6, 2013Alasan Rosulullah Melarang Ummatnya Minum Sambil Berdiri
May 27, 2013Tau kan kalau wanita itu dimuliakan kedudukannya dalam Islam? Sungguh Alloh teramat menyayangi kita sebagai muslimah, dan dengan perintah menutup aurat itulah cara Alloh melindungi diri dan kemuliaan kita.
Seperti saat turunnya perintah menutup aurat pertama kali, yaitu Surat An-Nuur ayat 31, seperti yang diriwayatkan Imam Bukhari:
“Bahwasannya ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha berkata: “Ketika turun ayat ‘..dan hendaklah mereka menutupkan “khimar” kerudung-nya ke dada mereka..’ maka para wanita segera mengambil kain sarung, kemudian merobek sisinya dan memakainya sebagai jilbab.” (HR. Bukhari).
Subhanalloh.. begitu tingginya ketaatan mereka terhadap Alloh, sehingga saat turun perintah tersebut, seketika itu pula mereka menjalankannya 🙂
Kalau di masa kini, lagi marak – maraknya nih jilbab dengan beraneka model dan kreasi. Waah cantik – cantik dan unik ya? Semoga dengan ini kemudian banyak yang tertarik untuk mulai mengenakan jilbab dan menunjukkan identitas sebagai seorang muslimah.
Eits, tapi tunggu nih, jilbab atau yang sekarang lebih ngetrend kita sebutsebagai hijab, benarkah sudah sesuai dengan perintah Alloh? Hmm.. memang keliatannya indah juga lebih beraneka macam modelnya dan lagi dalil yang mengatakan bahwasanya, “ Alloh itu Maha Indah dan menyukai keindahan.” Nah, tapi nih konsep “keindahan” yang kebanyakan dicerna saat ini berbeda dengan yang dimaksudkan Alloh. Berhijab indah dan modis tidak dilarang asalkan tetap syar’i.
Berikut tips memilih hijab yang modis tapi tetap syar’i, chek it out :
- Pilih hijab yang tebal dan tidak tembus pandang
- Kalau persegi panjang, semakin panjang semakin bagus kan semakin bisa dikreasi dan sampai menutup dada 🙂
- Warna yang shoft dan kalem itu keren lhooo…
- Pilih kreasi hijab yang simple, nggak ribet, dan sederhana, paling penting panjangkan sampai menutup dada yaaa…
Nah, jadiin dah dan trend itu gak dilarang asal tetap syar’i, ok? 😉 Sekian artikel kemuslimahan edisi ini. Semoga bermanfaat dan tidak menjadi penghalang untukmu menjadi lebih baik.Aamiin…
-Tis’a Salma Muthi’ah [Kemuslimahan]-