Better Primary Health Care System
August 21, 2011ENTREPENEURSHIP FESTIVAL ( HIMIKA, KALAM, BEM )
August 21, 2011Disampaikan oleh : Taufik Pasiak
Pada sesi kali ini hanya ada 7 slide yg ditampilkan. Waktu yang disediakan lebih
Pertama kita patut mengenal 4 kapasitas yang Allah swt telah anugerahkan kepada kita :
- BODY : to Live.
Dengan jasad inilah kita mampu survive. Ketika kita harus memakan makanan dengan ukuran yg cukup besar, Allah swt telah menyiapkan gigi geligi dengan berbagai tipe yg siap mengubah ukuran makanan tersebut kedalam bentuk yang lebih kecil dan siap untuk diproses lebig lanjut ketika berada di gaster. Bayangkan saja jika kita tidak dianugerahi gigi oleh Nya. Apa jadinya ketika kita hendak memakan bakso..??
- MIND : to Learn.
Dengan akal inilah manusia dapat tumbuh kembang. Inilah salah satu aspek yang membedakan manusia dengan hewan. Sehingga amat disayangkan apabila manusia yg notabennya telah diberi kapasitas untuk berfikir kurang begitu memanfaatkannya. Alhasil, hari demi hari hanya ia gantungkan pada aktifitas makan, minum, tidur dan berreproduksi tanpa berfikir untuk apa ia makan, kegiatan apa saja yang bisa ia lakukan agar energi yg dimiliki dapat tersalurkan untuk kegiatan-kegitan yang bermanfaat.
- HEART : to Love
Heart secara bahasa dapat berarti jantung (cor) atau hati (hepar). Namun dalam konteks ini heart yang dimaksud adalah perasaan yang dianugerahkan kepada kita untuk dapat saling mencintai sehingga terciptalah perasaan saling menyayangi. Itulah mengapa kita dapat merasakan indahnya ukhuwah. Subhanallah ya,
- SPIRIT : to Leave a legacy.
Satu lagi yang tidak kalah penting adalah “kapasitas untuk memaknai dan berkontribusi”. Dengan spirit inilah kita mampu mengetahui sejauh mana peran kita di bumi Allah. Serta kapan dan bagaimana kita harus bertindak. Jadi ketika anda menemui seorang mahasiswa dengan IPK unggul, paras sempurna, ngaku beragama namun enggan untuk berkontribusi,, Hm… berarti aspek spiritnya perlu dipertanyakan.
Demikian keempat kapasitas yang kemudian dapat menjadi bekal utama kita untuk dapat menjalankan tugas sebaik mungkin sebagai Khalifah di bumi ini yang merupakan salah satu wujud nyata kepatuhan kita pada Allah swt.
Selanjutnya pemateri menerangkan tentang pertumbuhan dan perkembangan otak sejak dalam kandungan hingga lahir. Untuk lebih jelasnya, saya sangat merekomendasikan untuk membaca buku Embriology yang tentunya menjadi koleksi wajib fakultas masing-masing 😀
Masih mengenai otak, berikut adalah rangkuman pemahaman tentang otak manusia :
Pemikiran Lama | Pemikiran Baru |
– Pekembangan otak ditentukan oleh gen yang dimiliki sejak lahir | – Perkembangan bagian otak sangat ditentukan oleh hubungan saling mempengaruhi yang kompleks antara gen yang dimiliki sejak lahir dengan pengalaman yang diperoleh |
– Pengalaman-pengalam lama yang dimiliki sebelum usia tiga tahun memberi pengauh yang terbatas pada tahap perkembangan pada usia berikutnya | – Pengalama-pengalaman pada usia awal kehidupan anak sangat berpengaruh pada arsitektur otak dalam wujud serta tingkat kemampuan ketika orang menjadi dewasa |
– Hubungan sosial dengan “caregiver” utama yang penuh dengan rasa aman akan menciptakan keadaan/konteks yang bermanfaat dalam perkembangan dan belajar secara dini | – Hubungan-hubungan sosial tahap awal kehidupan anak tidak hanya menciptakan keadaan/konteks, tetapi secara langsung berpengaruh pada cara syaraf-syaraf otak dirangkai |
– Perkembangan otak berjalan secara linier : kemamouan otak untuk belajar terus berlangsung sebagaimana bayi menjadi dewasa | – Perkembangan otak tidak berjalan linier : terdapat “waktu terbaik” untuk mendapatkan berbagai macam pengetahuan dan kecakapan yang berbeda |
– Otak bayi jauh lebih tidak aktif dibandingkan otak dewasa | – Ketika anak berusia 3 tahun, otak mereka 2 kali lebih aktif dibandingkan dengan otak orang dewasa. Tingkat keaktifan menurun ketika anak mencapai usia remaja. |
Sebagaimana kita ketahui bahwa otak memiliki “Gold Period”-sebagai masa terbaik dalam tumbuh kembang otak- namun juga akan mengalami penurunan fungsi pada periode usia tertentu. Berikut adalah beberapa aspek yang dapat menstimulus otak secara keseluruhan :
HOLISTIC BRAIN STIMULATION :
Amankan otak
Latihan fisik
Informasi dan Nutrisi
Sosialisasi/Silaturahmi
Spiritualitas
Analisis-Kreatif
Selain itu ada 3 hal penting yang merupakan toxic otak :
Iri
Dengki
Serakah
Demikian ringkasan salah satu materi pada acara THE 7TH ANTIBIOTIC. Semoga bermanfaat.